Piala Soeratin U13 Jadi Ajang Pencarian Bibit Baru Usia Dini

Usai menundukkan tim sepak bola wakil Jawa Timur, Asiana Soccer School yang didaulat untuk mewakili DKI Jakarta dipastikan menjadi juara Piala Soeratin U13 putaran nasional edisi perdana. Sekolah sepak bola bentukan Menteri Perindustrian, Agus Gumiwang dimaksud selalu meraih kemenangan dari semua pertandingan yang dilakoni.

Menurut Pak Menteri, dirinya memiliki komitmen untuk turut berkontribusi memajukan olahraga sepak bola di Indonesia. Melalui pembinaan sepak bola dengan menjaring anak-anak muda berbakat dari seluruh Indonesia.

Sementara Co-Founder Asiana Soccer School, Galih Kartasasmita menyampaikan apresiasi terhadap PSSI yang telah menyiapkan wadah seperti Piala Soeratin U13 untuk bibit-bibit pesepakbola di masa depan.

“Terima kasih kepada PSSI yang telah menggelar pesta olahraga usia dini dengan level tertinggi ini. Saya yakin bahwa dengan diperhatikannya usia dini kita, bibit-bibit baru yang akan menjadi idola dan pejuang kita di industri sepak bola masa depan ini akan semakin banyak dan sukses,” tutur Galih.

“Saya yakin salah satu dari anak-anak yang berpartisipasi di Piala Soeratin U13 kemarin akan bertarung demi nama Indonesia di kancah internasional di kemudian hari,” tutupnya.

Leave a Comment